Jumat, 23 Juni 2017

Terkait Kasus Pajak, Messi Divonis Penjara 21 Bulan


Lionel Messi tersangkut kasus penggelapan pajak dan divonis penjara selama 21 bulan. Jaksa penuntut umum sudah sepakat mengganti hukuman itu dengan denda.

Meski demikian, Messi kemungkinan besar takkan mendapatkan hukuman kurungan. Dalam hukum di Spanyol, hukuman kurungan kurang dari dua tahun bisa menjalani hukuman percobaan dengan catatan belum pernah mempunyai catatan kriminal.

Seperti diketahui, Messi bermasalah dengan pajak dan dinyatakan bersalah menggelapkan kewajibannya sebesar 4,1 juta euro atau hampir Rp 61 miliar. Banding bintang Barcelona itu juga sudah ditolak.

Kabar terbaru malah menyatakan jaksa penuntut umum sudah sepakat mengganti hukuman 21 bulan itu dengan denda senilai 252 ribu euro atau sekitar Rp 3,75 miliar. Sementara ayah Messi, Jorge Messi, dihukum 180 ribu euro atau sekitar Rp 2,7 miliar.

Kasus pajak memang sedang ramai di Spanyol, dengan baru-baru ini menjerat bintang Real Madrid yang juga rival Messi, Cristiano Ronaldo. Ronaldo diduga menggelapkan 14,7 juta euro. Selain itu Jose Mourinho juga dituding melakukan penggelapan.

Untuk Bermain Sbobet Bola Dan Casino Dapat Mengikuti Panduan DAFTAR JUDI BOLA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar